Halloween party ideas 2015

Aku bosan di ruang kerja ini. Setiap hari duduk dan menerima tamu. Kadang-kadang membuka situs online, berinteraksi dengan teman-teman jauh. Teman sekota juga yang sama-sama sibuk.

Aku ditempatkan di sini sama bosku. Ruang kerja yang tidak terlalu luas. Memang tidak membutuhkan ruang yang besar. Hanya ada 3-4 kursi untuk tamu yang datang. Ada dua meja kerja, dan 1 kursi untuk saya sendiri.

Dua meja itu diisi seprangkat komputer. Ada juga pencetak/printer. Komputer itu dilengkapi jaringan internet yang membuat aku nyaman berinteraksi di dunia maya.

Pekerjaanku hanya bergerak di ruangan ini. Kalau ada masalah berkaitan dengan jaringan internet, akulah yang didatangi klien perusahaan. Saya dituntut untuk menyelesaikan persoalan yang ada. Bosku memercayakan bagian ini padaku.

Aku masuk kantor jam 8 pagi dan pulang jam 4 sore. Setiap hari kerja seperti itu. Lima hari seminggu. Tak ada yang istimewa selain mengulangi hal yang sama.

Sehari kadang-kadang hanya ada 1 tamu. Kadang-kadang 3 kali ada tamu. Tergantung situasinya. Perusahaan kami memang memberi pelayanan yang sebaik mungkin. Selekas mungkin keluhan diminimalkan. Misi kami memberi pelayanan sebaiknya.

Aku duduk di ruangan ini siang ini. Ukurannya hanya 2 x 4 meter. Ada AC yang mendinginkan suhu ruangan. Tidak ada jendela besar. Yang ada hanya ventilasi kecil yang ditutupi plastik. Sesekali saja ventilasi itu dibuka agar ada pergantian udara.

Aku menerima banyak uang dari gajiku dalam pekerjaan ini. Bosku juga percaya padaku. Tetapi sudah 5 tahun bekerja di sini, aku belum menemukan kebahagiaan. Kebahagiaan apa yang saya cari? Saya mendamakan suasana nyaman.

Setelah pulang kerja saya merasa capek dan tidak nyaman. Padahal saya tidak mengeluarkan tenaga fisik yang banyak. Tidak seperti tukang keruk pasir di kali. Tidak seperti kuli barang di pelabuhan. Aku hanya duduk dan menerima tamu. Membantu mereka sesekali membereskan jaringan internet.

Tetapi kok tidak nyaman? Aku haus akan kebahagiaan. Relasi dengan teman kantorku baik-baik. Hanya satu yang kurang dan mungkin ini penyebab ketidaknyamanan saya. Saya tidak bebas bekerja sesuai kemauan hatiku. Saya bekerja seperti ini karena diprogramkan dari perusahaan. Tidak ada kreasi dari saya sendiri.

Ini yang membuatku tidak nayamn. Akankah aku melepas pekerjaan ini? Apalah artinya uang banyak tetapi tidak bahagia? Apalah artinya kebebasan hidup jika aku diatur dan diperintah sesuai program bosku?

Aku mendambakan kebebasan untuk. Bukan kebebasan dari pekerjaan. Maka, besok aku akan usulkan agar aku diberi ruang untuk berkreasi.

PA, 11/3/13

Gordi

Post a Comment

Powered by Blogger.