Halloween party ideas 2015


Tak sengaja saya mendengar lagu dari band Vierra pagi ini. Kebetulan lagu itu ada di komputer saya. Eh maksudnya di memori flashdish saya. Saya buka dan untuk sekadar dengar-dengar, saya membuka lagu ini.

Saya tertarik dengan sebait kata-katanya, HARI INI AKU NYATAKAN CINTA. Kalimat ini juga yang menjadi judul tulisan ini. Sungguh tak ada rencana untuk membahas ini. Tetapi secara kebetulan saja.

CINTA memang mesti dinyatakan bukan saja dengan kata-kata tetapi harus dengan PERBUATAN. Kalimat panjang ini juga saya tulis di status facebook saya. Ada yang sudah melirik dan saat ini sedang menunggu respons teman-teman facebook. Ada banyak respons nantinya kalau teman-teman membacanya dengan teliti.

Saya setuju dengan Vierra, cinta harus dinyatakan. Tetapi bukan saja dengan kata-kata. Yang penting adalah cinta yang berwujud dalam perbuatan. Perbuatan yang dilandasi cinta akan berbuah cinta juga.

Jika tidak cinta itu hanya bualan kata-kata saja. Kata-kata cinta memang selalu menarik tetapi lebih menarik lagi dengan perbuatan cinta.

Sudahkah perbuatan Anda dilandasi cinta pagi ini? Mengucap terima kasih pada Tuhan atas anugerah hari baru adalah perwujudan CINTA. Menyapa sahabat dan semua orang yang Anda jumpai adalah wujud CINTA. Hal kecil tetapi bermanfaat.

*Semua gambar dari google
CINTA tidak dimulai dengan hal yang muluk-muluk. Cinta bukan kata-kata tetapi PERBUATAN. Dua contoh di atas hanya sebagian wujud CINTA yang bisa kita pratikkan. Masih banyak hal lain yang bisa Anda praktikkan sepanjang hari ini, sepanjang hidup Anda, di mana saja Anda berada. Cinta tidak dibatasi ruang dan waktu. Cinta melampaui semua itu. Maka, selamat berkarya dan selamat menyebar Cinta kepada semua orang yang Anda jumpai...

Saya yakin dunia ini akan damai jika ada CINTA. CINTA bukan melulu soal perasaan antara dua orang yang saling CINTA. Itu juga CINTA. Tetapi CINTA itu belum berbicara banyak jika perasaan itu hanya sebatas perasaan.

Boleh jadi perasaan itu hanya sebatas saling suka dan bukan CINTA dalam pengertian yang sebenarnya yakni pemberian diri. Pemberian diri bisa berwujud dalam memberi perhatian kepada sesama yang kita jumpai. Memberi perhatian terhadap sahabat yang sedang berbicara kepada kita, memberi perhatian kepada dosen yang sedang berbicara kepada kita.

Hati kita memang mesti diberikan supaya kita memperoleh hati yang bijaksana. Tanpa itu kita akan terkunkung dalam zona nyaman kita dan tidak ada CINTA yang keluar dari diri kita. Tetapi jangan takut....HARI INI AKU NYATAKAN CINTA. Pegang kalimat ini dan buktikan dalam perbuatan Anda.

--------------------------
Obrolan Pagi....
PA, 17/10/2012
Gordi Afri


Post a Comment

Powered by Blogger.